Kamis, 07 Juli 2011

menjelang Ramadhan

Bulan Ramadhan kita jadikan
tempat diri perteguh iman
tak lupa salahku mohon dimaafkan
Dari dulu ingin minta maaf padamu
Tapi diriku terlalu malu
Hari ini keberanikan diri memintamu
menjelang puasa kau berikan maafmu
Antara surga dan neraka
Antara pahala dan dosa
Antara bahagia dan gelisah
Pilih yang pertama agar bahagia
Tak lupa puasa kala Ramadhan tiba
Maafkan segala dosaku sebelum puasa
Kalau maaf itu hujan
Aku adalah padi yang kekeringan
Kalau maafmu boleh kuminta
Curahkan padaku di bulan puasa
Takut dihina telah mencegahku
Memohon maaf atas kesalahanku
Bulan puasa yang penuh rahmat
mendorongku padamu meminta maaf

Rabu, 06 April 2011

I, I am, and Me

Ketika aku masih kecil dan keberanianku bermimpi tak bertepi, aku ingin mengubah dunia. Namun ketika semakin bertambah besar, impian itu teras terlalu membingungkan bagiku. Aku belum tau dimana letak negara Finlandia. Aku belum tahu nama tetnagga yang rumahnya berpagar hijau diperempatan gang depan. Aku bahkan belum tau cara mengikat tali sepatu yang benar. Begitu banyak yang harus ku ketahui. Aku rasa dunia lebih rumit daripada dimana Finlandia atau tali sepatu.
Kemudian aku putuskan untuk mengubah bangsaku saja.
Di sekolah, aku sudah belajar tentang Soekarno, Stalin, Hitler atau Napoleon Bonaparte yang tampaknya sukses mengubah Negara mereka masing-masing. Tapi, aku tidak bisa bermain pedang, aku juga tidak bisa berpidato hebat seperti mereka. Saat lomba baca puisi 17 agustus-an tingkatan RT saja aku hampir pingsan di atas panggung. Ternyata mengubah bangsa juga sulit.

Sabtu, 12 Maret 2011

IBU

Bersinar kau bagai cahaya
yang selalu beriku penerangan
selembut sutra kasihmu 'kan
selalu rasa dalam suka dan duka

kaulah ibuku cinta kasihku
terima kasihku takkan pernah terhenti
kau bagai matahari yang selalu bersinar
sinari hidupku dengan kehangatanmu

bagaikan embun kau sejukkan
hati ini dengan kasih sayangmu
betapa kau sangat berarti
dan bagiku kau takkan pernah terganti


kaulah ibuku cinta kasihku
pengorbananmu sungguh sangat berarti

sinari hidupku dengan kehangatanmu